Sharing Materi Perkuliahan Sarjana dan Pascasarjana yang ditulis secara pribadi atas tugas kuliah: Mengenai materi Akuntansi, Ekonomi, Sistem Informasi, Teknik Informatika, Informasi Teknologi dan Pengetahuan Umum

Rabu, 14 September 2016

Contoh Surat Lamaran Kerja/Cover Letter dalam Bahasa Indonesia yang Baik dan Benar

Kepada Yth.,
Bpk/Ibu Manajer Personalia  
PT. X
Yogyakarta

Dengan hormat,
Sesuai dengan informasi adanya lowongan pekerjaan dari PT X yang saya peroleh dari website jobstreet.co.id, saya bermaksud untuk melamar pekerjaan dan bergabung di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Adapun bagian pekerjaan yang saya maksudkan adalah bagian Internal Audit.
Pada saat ini saya telah menyelesaikan studi di jurusan Akuntansi Universitas................... (Nama Universitasmu) dengan IPK.......... Selama menempuh studi, saya mempelajari berbagai topik khususnya audit. Saya memiliki pengalaman bekerja sebagai Auditor di ............................... (Nama tempat kerjamu). Saya seseorang yang mudah beradaptasi, memiliki kemampuan komunikasi dan kepemimpinan karena pernah mengikuti kegiatan organisasi.
Kesempatan mengikuti tahapan seleksi dari Bapak/Ibu Personalia sangat saya harapkan agar saya dapat menjelaskan lebih detail lagi mengenai potensi dan kemampuan saya yang bisa berguna untuk perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin saat ini.
Demikian surat lamaran kerja ini saya informasikan, terima kasih atas kerjasama dan perhatian Bapak/Ibu Manajer Personalia.
Hormat Saya,



........................... (Nama Lengkap)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar